Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi-Ronaldo Jagonya Bikin Gol, tetapi Iniesta Tetap Pemain Terhebat

By Ade Jayadireja - Senin, 30 November 2015 | 15:18 WIB
Kapten Barcelona, Andres Iniesta, merayakan gol ke gawang Real Madrid pada laga El Clasico, Sabtu (21/11/2015) di Santiago Bernabeu.
PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP
Kapten Barcelona, Andres Iniesta, merayakan gol ke gawang Real Madrid pada laga El Clasico, Sabtu (21/11/2015) di Santiago Bernabeu.

Mantan gelandang Argentina, Juan Roman Riquelme (37), mengagumi sosok Andres Iniesta. Ia pun menyebut kapten Barcelona itu sebagai pemain terbaik dunia.

Pendapat Riquelme didasari oleh penampilan apik Iniesta pada musim 2015-16. Sebagai contoh, sang kapten membuat satu gol untuk membawa Barca menang telak 4-0 saat melawan Real Madrid pada 21 November 2015.

Meski Lionel Messi dan Ronaldo lebih banyak menciptakan gol, Riquelme tetap berpendapat bahwa Iniesta-lah pemain terhebat saat ini. Gaya bermain sang gelandang membuat Riquelme terkesima.

"Messi dan Ronado mencetak banyak gol, tetapi Iniesta adalah yang terbaik," tutur Riquelme.

"Dia menunjukkan kepada Anda bagaimana seharusnya sepak bola dimainkan. Saya harus menyaksikan Iniesta," kata lelaki yang tampil dalam 42 pertandingan bersama Barcelona itu selama rentang waktu 2002-2005.

Riquelme datang ke Barca sebagai salah satu gelandang serang terbaik Liga Argentina setelah tampil impresif bersama Boca Juniors. Namun, waktunya di Camp Nou lebih banyak dia habiskan sebagai pemain pinjaman.

Riquelme membela Barca total hanya satu tahun sebelum ia dilepas ke Villarreal dan kembali ke Boca Juniors.

Baca juga: Iniesta Berterimakasih kepada Suporter Madrid


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X